Sabtu, 17 Januari 2009

Majalah Lama: "Arena" Tahun 1969


Penerbit: Tak ada keterangan. Alamat Redaksi: Djln. Dr. Sumardi No. 5, Salatiga. Pimpinan Umum & Pimpinan Redaksi: Sumbada. Sekretaris Redaksi: Endang Wilandari. Dewan Redaksi: Roedi Sumbada; Endang Retnowati; David WM Ellis; Adele Ellis; Tan Siok Loan;Retnowati; Sri Hartati; Kusworini; Wresniwiro; Djumadi. Administrasi: Sri Astuti Rahaju; Mularsih; Sutidjo; Kummarwati; Sarasta. Illustrasi: Bachri Kaeran; J. Sudharjono; Suwandi.

Majalah remaja ini terbit sebulan sekali, tiap tanggal 17. Seluruh artikelnya bernafas Kristiani. Misalnya, pada nomor ini, dimuat tulisan dengan judul Kisah Alkitab yang Dikoyak-koyak; Pendeta Kato; Kisah Buat Bunda, dan lain-lain. Tajuknya (Gelora Arena) menggugat soal Tanggung Jawab Pers Kristen.

Majalah yang tampak di blog adalah edisi No. 4/Tahun IX/April 1969. Harga Langganan: Rp. 70,- (untuk satu triwulan). Keterangan Cover: Letdjen T.B. Simatupang sewaktu mendapat ucapan selamat dari Menpen Laksamana Muda Udara Boediardjo, bertalian dengan penerimaan gelar Doctor Honiris Causa dalam soal perikemanuasiaan dari University of Tulsa, Oklahoma.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Yth Bp/Ibu K. Atmojo. Saya sangat menghargai usaha Anda yang begitu tekun untuk mengkoleksi buku lama yang baik. Kalau boleh tanya siapakah saya yang telah memanfaatkan koleksi Ibu/ Bp atau apakah Ibu/ Bp memiliki satu copy dari buku/ majalah yang disebut? Apakah yang bisa dibantu?

Kemala Atmojo mengatakan...

Halo Anonim..he..he..
Terima kasih komentarnya ya. Soal memanfaatkan atau mendapat copy itu sangat tergantung pada apakah saya memiliki koleksi dobel atau tidak. Kalau dobel, dengan senang hati saya akan berikan kepada yang memerlukan. Gratis.